Senin, 13 April 2020

Menikmati Matahari Terbit di Gunung Ireng

Letusan gunung yang sangat kuat pada jutaan tahun yang lalu mengubah bentuk Gunung Ireng menjadi tak beraturan dan penuh dengan susuan batuan vulkanik. Tapi inilah yang membuatnya juga terlihat menarik karena warna batuan vulkanik yang hitam gelap menimbulkan kesan kontras dengan lingkungan sekitarnya.

pict by : visitjogja.com

Disebut Gunung Ireng karena di sana terdapat banyak batuan bertumpuk dan berwarna hitam. Saat ini Gunung Ireng jadi salah satu destinasi baru untuk menikmati matahari terbit di Gunung Kidul. Sebenarnya lokasi ini sudah cukup lama berdiri, oleh masyarakat sekitar mulai dikembangkan pada tahun 2010 secara sederhana. Namun baru secara resmi dibuka pada tahun 2013.
Salah satu hal yang menarik perhatian di Gunung Ireng adalah adanya watu lumpang yang di dalamnya terdapat lima buah cekungan yang kemudian dianggap melambangkan Rukun Islam. Keberaan watu lumpang tersebut diyakini masyarakat setempat sebagai peninggalan sejarah dan bukti bahwa tempat ini merupakan petilasan Sunan Geseng dan Sunan Kalijaga.
Sesuai dengan namanya tempat wisata pegunungan ini menawarkan keindahan pegunungan Sewu dengan balutan kabut yang mempesona di pagi hari. Kamu akan merasa seperti berada di samudera awan yang luas dan tidak berujung. Dari parkiran di pinggi jalan, pengunjung harus berjalan kaki kurang lebih 100  meter untuk mencapai puncak. Sangat disarankan untuk datang kesini ketika dini hari. Kamu akan merasakan udara yang benar-benar segar, kabut tebal yang menyelimuti pegunungan dan pepohonan, lalu duduk melepas penat sembari menunggu terbitnya matahari pagi.
Nahhhh. Setelah puas menikmati matahari terbit di Gunung Ireng ini pasti kita perlu membeli souvenir khas Jogja. Salah satu tempat yang menyediakan souvenir khas Jogja yaitu KALU. KALU menghadirkan berbagai souvenir bernuansa etnik dengan paduan lurik dan tenun ikat. Terimakasih teman kalu, ditunggu berkunjung ke galeri kami
KALU
📍Jl.Tunjung Baru No. B-8, Baciro, Gondokusuman, Yogyakarta (Barat Stadion Mandala Krida)
🌐Website : http://www.kaluart.com
🖼Instagram : @kaluart / @kalukatalog / @souvenirlurikkalu
🗣Facebook : KaLu Katunlurix
💬 WA 1 : 082329713900
💬 WA 2 : 081804370833
💬 WA 3 : 081804059024

Tidak ada komentar:

Posting Komentar