Senin, 20 April 2020

Sejuk Pemandangan Hutan Pinus Mangunan Seperti Sejuknya Menatap Masa Depan

pict by : camerawisata.com
Hutan Pinus Mangunan memang tempat paling pas untuk bersantai dan menenangkan diri dari penatnya rutinitas. Tempat wisata ini berlokasi di Desa Mangunan, Dlingo, Bantul, Yogyakarta. Akses menuju lokasi sudah sangat mudah karena jalanan sudah beraspal dan penerangan sudah cukup baik. Sebelum jadi destinasi wisata yang populer seperti sekarang, awalnya Hutan Pinus Mangunan adalah tanah yang tandus dan kering. Hingga lahan 500 Ha tersebut ditanamai aneka pepophonan seperti mahoni, akasia, merkusi, kayu putih, dan pinus. Pohon-pohon tersebut tumbuh subur dan dikembangkan jadi tempat wisata.
Di Hutan Pinus Mangunan tersedia dua gardu pandang. Gardu pandang pertama tidak terlalu tinggi, kamu bisa melihat kawasan Hutan Pinus Mangunan dari atas. Sedangkan gardu pandang kedua, lokasinya lebih tinggi dan terdiri dari dua lantai. Dari gardu kedua ini kamu bisa melihat sensasi melihat pemandangan alam hutan pinus dan kawasan sekitarnya yang hijau dan indah. Di atas angin begitu kencang membuatmu semakin rileks.
pict by : alodiatour.com
Buat kamu pecinta fotografi dijamin tempat wisata ini akan sangat memanjakan kamu. Hampir setiap sudut hutan pinus ini bisa dijadikan spot foto yang instagenic. Baik foto selfie ataupun foto berkonsep seperti pre wedding dan foto angkatan. 
Hutan Pinus Mangunan ini sudah sering dijadikan tempat untuk menyelenggarakan berbagai acara. Panggung kayu yang unik dengan bangku-bangku kayu memanjang seperti amfiteater sangat cocok untuk mengadakan pagelaran seni. Ketika kamu ke sana dan kebetulan sedang tidak ada pagelaran, spot ini juga pas untuk dijadikan spot foto. Dijamin feeds instagram kamu makin kece!
sumber : visitjogja
Nahhhh. Setelah puas menikmati sejuknya Hutan Pinus Mangunan ini pasti kita perlu membeli souvenir khas Jogja. Salah satu tempat yang menyediakan souvenir khas Jogja yaitu KALU. KALU menghadirkan berbagai souvenir bernuansa etnik dengan paduan lurik dan tenun ikat. Terimakasih teman kalu, ditunggu berkunjung ke galeri kami
KALU
📍Jl.Tunjung Baru No. B-8, Baciro, Gondokusuman, Yogyakarta (Barat Stadion Mandala Krida)
🌐Website : http://www.kaluart.com
🖼Instagram : @kaluart / @kalukatalog / @souvenirlurikkalu
🗣Facebook : KaLu Katunlurix
💬 WA 1 : 082329713900
💬 WA 2 : 081804370833
💬 WA 3 : 081804059024

Tidak ada komentar:

Posting Komentar